Perawatan kulit wajah berkomedo secara alami yang seperti apa yang cocok dilakukan? Pertanyaan tersebut seringkali ditanyakan oleh banyak orang. Apakah Anda memiliki masalah dengan hal yang satu ini? Jika iya, cobalah untuk melakukan cara ini agar terhindar dari komedo.
Selain jerawat, komedo adalah salah satu masalah yang sering dialami oleh siapa saja terutama bagi seseorang yang memiliki wajah berminyak. Meskipun terlihat kecil, namun sama seperti jerawat komedo juga dapat menganggu penampilan seseorang. Jika tak segera diatasi komedo tak hanya dapat membuat riasan tampak aneh dan tak tahan lama, masalah kulit ini juga dapat menyumbat pori-pori, pada akhirnya, komedo ini dapat menyebabkan jerawat dan pori-pori tampak besar.
Lantas apa penyebab dari munculnya komedo itu sendiri? Komedo sendiri terbentuk saat pori-pori kulit tersumbat oleh kulit mati, kotoran, minyak, sebum dan lainnya. maka dari itu, seseorang yang memiliki kulit berminyak dan jarang membersihkan make up biasanya akan terdapat komedo di wajahnya, terutama di bagian hidung.
Meski demikian, Anda tak perlu khawatir karena ada beberapa perawatan yang dapat dilakukan untuk mengatasinya. Tak perlu perawatan seperti pergi ke klinik kecantikan, Anda cukup melakukan perawatan rumahan dengan beberapa bahan alami yang murah meriah. Selain tak membuat kantong kering, perawatan dengan bahan alami terbilang aman dan cukup efektif jika dilakukan secara rutin. Lantas apa saja perawatan untuk kulit wajah berkomedo yang dapat dilakukan? Berikut ulasannya.
Inilah Perawatan Kulit Wajah Berkomedo Secara Alami
Teh Hijau
Yang pertama adalah dengan menggunakan teh hijau. Selain dimanfaatkan untuk program penurunan berat badan, teh hijau juga sangat efektif untuk menghingkan komedo pada wajah. Kandungan antioksidan dan vitamin pada teh hijau sangat baik untuk kulit wajah. Cara memanfaatkannya pun sangat mudah, yaitu seduh dua sendok makan teh hijau dan didinginkan.
Baca juga cara menghilangkan wajah berminyak kusam dan komedo
Setelah itu oleskan air rebusan pada wajah selama 10 hingga 15 menit hingga mengering. Bilas dengan menggunakan air bersih lalu keringkan. Lakukan hal ini secara teratur untuk mendapatkan hasil optimal.
Lemon
Sari lemon kaya akan vitamin C yang dapat mencerahkan dan merawat kulit agar terhindar dari jerawat dan komedo. Namun karena kandungan asamnya yang cukup tinggi, sebaiknya jangan terlalu sering menggunakannya. Sebab vitamin C yang terlalu tinggi dapat membuat kulit iritasi.
Caranya, buatlah scrub dari sari lemon, madu, yoghurt dan garam. oleskan pada wajah secara perlahan sama seperti ketika Anda melakukan exfoliating. Beberapa bahan alami tersebut juga dapat membuat kulit wajah tampak segar dan lembab.
Putih Telur
Berikutnya adalah memanfaatkan putih telur. Putih telur memang sering digunakan banyak orang untuk merawat kulit wajah agar lebih sehat dan terbebas dari jerawat serta komedo. Caranya, pisahkan putih dan kuningnya lalu campurkan putih telur dengan sedikit madu dan kocok hingga berbusa dan tercampur rata.
Oleskan pada wajah selama 10 hingga 15 menit agar kandungan yang ada di dalam kedua bahan alami tersebut meresap pada wajah. Setelah itu, bersihkan waja dengan air hangat lalu bilas lagi dengan menggunakan air dingin agar pori-pori bisa kembali ke ukuran semula.
Kayu Manis
Perawatan kulit wajah berkomedo secara alami selanjutnya adalah dengan memanfaatkan kayu manis dan air mawar. Kayu manis umumnya digunakan sebagai bumbu penyedap dalam masakan, namun Anda juga bisa memanfaatkannya untuk merawat wajah.
Caranya, campurkan 1 sendok teh bubuk kayu manis dan air mawar. Oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama beberapa menit lalu bilas dengan air dingin. Selain air mawar, Anda juga bisa menggunakan madu atau sari lemon.
Baking Soda
Sama seperti kayu manis, baking soda juga sering digunakan dalam pembuatan kue. Selain itu, manfaat baking soda untuk kecantikan sangatlah banyak salah satunya yaitu untuk membersihkan wajah dari kotoran dan komedo.
Caranya, campurkan 2 sendok teh baking soda dengan air lalu oleskan pada wajah yang bermasalah. Pijat perlahan wajah agar sirkulasi darah pada wajah lancar. Diamkan hingga mengering dan bilas dengan air hangat lalu air dingin. Ulangi pemakaian masker ini 1 hingga 2 kali dalam seminggu.
Oatmeal
Berikutnya adalah dengan memanfaatkan oatmeal. Caranya, campurkan oatmeal dengan 1 sendok teh madu dan sari lemon ataupun air mawar hingga mengental. Setelah tercampur rata Anda bisa mengoleskan pada wajah. lalu bilas hingga bersih, gunakan secara teratur agar hasil maksimal.
Stroberi
Tak hanya bermanfaat untuk memutihkan gigi saja, stroberi juga kaya akan alpha hydroxyl acids (AHA) yang dapat mengangkat sel kulit mati dan mengontrol produksi minyak alami pada wajah. Selain itu, stroberi juga mengandung asam salisilat yang dapat membersihkan pori serta komedo.
Caranya, haluskan 2 buah stroberi yang sudah matang lalu campurkan dengan sedikit minyak zaitun, oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama beberapa menit. Setelah kering, Anda bisa membilasnya hingga bersih.
Baca juga 4 cara menghilangkan komedo putih paling ampuh dan aman
Nah itulah beberapa perawatan kulit wajah berkomedo secara alami paling efektif.
No comments:
Post a Comment