Cara mengepang rambut sebenarnya gampang-gampang susah. Bagi mereka yang sering mengepang rambut tentu saja hal ini tidak menjadi masalah, namun bagaimana dengan mereka yang belum pernah mencoba dan ingin mengepang rambut? Tenang, jangan khawatir karena kali ini akan menjelaskan mengenai hal tersebut. Untuk lebih jelasnya, simak saja ulasan berikut ini.
Seperti yang kita ketahui tatanan rambut kepang saat ini tengah menjadi trend di kalangan kaum hawa. Mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. Sebab para wanita percaya jika tatanan rambut ini dapat membuat penampilan semakin menarik dan pastinya rambut menjadi lebih rapi. Bagi Anda yang menyukai tatanan rambut ini, pastinya ingin selalu menerapkannya baik untuk kegiatan sehari-hari, hang out hingga pergi ke pesta.
Namun tatanan rambut kepang yang itu-itu saja tentunya tidak menarik dan membosankan. Oleh karena itu tak ada salahnya jika Anda mencoba model rambut kepang terbaru. Sehingga bisa tampil beda dan menghadirkan pesoa baru pada penampilan Anda.
Pastinya Anda penasaran kan? Daripada penasaran, berikut ulasannya.
Cara Mengepang Rambut yang Tepat untuk Pesta ataupun Sehari-hari
Yang pertama adalah rambut kepang gaya air terjun. Tatanan rambut ini merupakan salah satu model rambut kepang terfavorit bagi para wanita. Sebab tak hanya bisa diaplikasikan ketika menghadiri pesta, tatanan rambut kepang ini juga cocok diaplikasikan untuk kegiatan sehari-hari seperti pergi sekolah, kampus ataupun hang out.
Baca juga model rambut untuk pesta pernikahan simpel namun elegan
Lalu bagaimana caranya? Caranya pun sangat mudah, rapikan rambut lalu bagi rambut menjadi beberapa bagian. Untuk model kepangan air terjun Anda bisa membuat kepangan pada dua sisi. Kepang kedua sisi lalu jepit dengan menggunakan ikat rambut. Jika ingin lebih menarik, Anda bisa menata rambut menjadi rambut ikal dan bergelombang.
Sebenarnya rambut kepang ala Perancis hampir saja seperti rambut kepang gaya air terjun. Hanya saja kepang ala Perancis ini cocok digunakan untuk menghadiri acara-acara formal seperti resepsi atau pesta. Jika tertarik untuk mencoba tatanan rambut kepang ini Anda bisa mencari tutorialnya di internet ataupun majalah khusus. Penasaran dengan bentuknya? Lihatlah gambar di atas. Bagaimana? Sangat cantik dan menarik bukan?
Rambut Kepang Model Kerangka
Tatanan rambut kepang ini hanya bisa diaplikasikan untuk kaum hawa yang memiliki rambut panjang. Nah bagi Anda yang bosan dengan model rambut kepang yang itu-itu saja, cobalah untuk membuat tatanan rambut ini. Caranya rapikan rambut dan mulailah untuk mengepang rambut bagian atas ke belakang.
Semakin ke bawah, tambahkan satu bagian rambut dari setiap sisi dan teruskan mengepang. Jika masih bingung Anda bisa melihat contoh gambar di atas. Agar tampilan lebih menarik, Anda bisa menambahkan aksesoris rambut di ujung kepangan.
Kepang Samping
Rambut kepang samping juga merupakan tatanan rambut yang paling sering diaplikasikan para wanita. Meskipun terkesan berantakan, namun kepangan rambut model ini tetap dapat membuat Anda terlihat cantik dan keren. Cara mengepang rambut samping pun sangat mudah.
Yaitu rapikan rambut dengan sisir lalu mulailah mengepang. Tarik rambut ke sisi kiri atau kanan setelah selesai mengepang gunakan penjepit rambut untuk mengamankannya. Jika ingin tampak berantakan namun rapi Anda bisa menyemprotkan hairspray.
Kepang Gaya Tradisional
Jika hanya untuk kegiatan sehari-hari, Anda bisa menerapkan kepang gaya tradisional. Caranya, rapikan rambut lalu belah rambut dengan menggunakan sikat rambut atau sisir rambut bergerigi jarang. Dan ikatlah rambut menjadi ekor kuda atau setengah ekor kuda. Dengan mengikat rambut, kepangan yang Anda lakukan akan lebih mudah dan rapi.
Setelah itu bagi rambut menjadi tiga bagian lalu mulailah mengepang seperti biasa. Setelah sampai ujung rambut Anda bisa mengikat rambut dengan ikatan karet yang elastis. Jika ingin lebih menarik, Anda juga bisa menambahkan penjepit rambut dengan warna netral untuk mempercantik rambut.
Kepang Ekor Ikan
Yang terakhir adalah tatanan kepang ekor ikan. Caranya, pisahkan rambut menjadi dua bagian sama rata. lau tarik helai kecil dari rambut begian kiri ke bagian kanan. Pegang bagian kanan dengan tangan kanan dan lepaskan bagian kiri biarkan menggantung.
Tarik dan ambil sedikit bagian rambut dari sisi paling kiri pada bagian kiri. Lalu ambil helai kecil rambut dari bagian kiri dengan tangan kanan dan menggabungkannya. Jika dirasa cukup sulit, Anda bisa melihat gambar di atas dan mencari video tutorial lengkapnya di youtube ataupun di media sosial lainnya.
Baca juga model rambut kepang untuk pesta lengkap dengan gambar
Nah itulah cara mengepang rambut yang tepat agar penampilan lebih cantik dan menarik.
No comments:
Post a Comment